PROGRAM KERJA DESA BINAAN MEMBANTU MASYARAKAT DIPELOSOK DAERAH

Buketrata - Rombongan mahasiswa Politeknik negeri lhokseumawe, sabtu (19/11/16) menelusuri pelosok desa untuk melakukan program kerja desa binaan. Program kerja desa binaan merupakan salah satu program kerja dari Badan Eksekutif Mahasiswa yang dari tahun ketahun telah dilaksanakan.

Kegiatan tersebut merupakan aksi sosialisasi terhadap masyarakat yang buta akan pengetahuan diluar sana. 

pada acara tersebut panitia melalukan temu ramah kepada warga desa, kemudian menjelaskan maksud dan tujuan dari diadakan acara tersebut.

setiap tahun mahasiswa PNL mengajari ilmu yang didapat dari perkuliahan dan akan diterapkan didesa yang ditargetkan. ilmu yang telah didapat akan mereka sebarkan keseluruh pelosok daerah terpencil.

setiap tahunya yang diajarkan kepada warga desa merujuk kepada jurusan yang ada di politeknik negeri lhokseumawe, seperti : Teknik Sipil, Teknik Mesin, Teknik Elektro, dan Tataniaga. pada program desa binaan kali ini mahasiswa PNL mengambil dari jurusan Teknik Kimia dan Teknologi informasi & komputer.

Jurusan Teknik Kimia meliputi cara pembuatan nata decoco dari microorganisme. kemudian dari jurusan Teknologi Informasi & Komputer berupa pelatihan Microsoftoffice.